Wakaf Terbaik Masjid Indonesia Frankfurt

Masjid Indonesia Frankfurt membuka peluang amal jariyah yang insyaAllah tak terputus pahalanya. Mari kita wakafkan sebagian harta kita untuk berkontribusi membeli bangunan Masjid di jantung ekonomi Eropa, kota Frankfurt. Menjadi bagian dari sejarah yang tercatat hingga hari perhitungan kelak di akhirat.

Kami targetkan agar tercapai modal awal untuk mencicil bangunan yang akan kita beli yang jumlahnya minimal 30 persen dari harga total bangunan. Kurang lebih 300 ribu euro. Kira kira setara 5 milyar rupiah. Saat ini masih kurang 150 ribu euro atau 2,5 milyah rupiah.

InsyaAllah setiap yang Bapak dan Ibu wakafkan akan menjadi penyelamat di akhirat kelak.

Perumpaan (nafkah yang diberikan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan 7 butir, pada setiap butirnya tumbuh 100 biji. Allah melipatgandakan (ganjaran) bagi siapa saja yang Dia kehendaki, dan Allah Maha Kuasa lagi Maha Mengetahui.”
(QS Al-Baqarah 261).

 

Pembelian gedung MASJID

Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barakatuh,

Bapak/Ibu dan Saudara/i yang dirahmati Allah,

Di tangan Bapak/Ibu dan Saudara/i saat ini terbentang sebuah proyek proposal yang merupakan rencana besar dari kami, Masyarakat Muslim Indonesia (MMI) Frankfurt, Jerman, untuk membuat sebuah masjid yang disertai pusat pendidikan, informasi dan budaya Indonesia di Frankfurt.

Kami sampaikan terima kasih atas dukungan, donasi wakaf dan doa kepada para dermawan dan semua pihak yang mendukung dan berkontribusi agar tercapainya proyek akhirat ini. Jazakumullah khayran katsiran.

Indonesisch-muslimische Gemeinde in Frankfurt und Umgebung e.V.
Masjid Indonesia Frankfurt

“Barangsiapa menyeru kepada kebaikan, maka baginya pahala seperti pahala yang didapat oleh orang yang mengikutinya tanpa mengurangi pahala mereka sedikitpun.”
(HR. Muslim).